PUSAT PELATIHAN

Trust on KOBELCO
– no matter where you are.

Program Pelatihan

Pusat Pelatihan (Training Center) Daya Kobelco berada di Kawasan Industri MM2100 di Cibitung dengan berbagai fasilitas untuk mendukung Program Pelatihan, baik pelatihan Technical maupun pelatihan Non-Technical . Menjadikan mekanik Daya menjadi Serviceman yang memenuhi syarat untuk mencapai kepuasan pelanggan. Terdapat 5 hub (perwakilan) Lokasi Pelatihan di Indonesia, yaitu hub Pekanbaru, hub Makassar, hub Palembang, hub Surabaya dan hub Samarinda. Dengan dukungan fasilitas untuk praktek yang lengkap diantaranya komponen engine, hidrolik, elektrik, peralatan pengelasan, hingga peralatan untuk pekerjaan perawatan serta perbaikan unit.

Terdapat 3 agenda rutin tahunan di Pusat Pelatihan PT Daya Kobelco CMI, yaitu Kontes Mekanik, Pelatihan Eksternal untuk Pelanggan dan Pelatihan Internal Daya.

Pelatihan Internal Daya

Untuk selalu memenuhi kebutuhan serta kepuasan pelanggan, serviceman kami akan melalui berbagai pelatihan agar selalu maksimal saat melakukan perawatan dan perbaikan pada unit pelanggan. Pelatihan yang dimaksudkan diatas, diantaranya adalah :

► Program Apprentice
► Program Pelatihan Preventive Maintenance
► Program Pelatihan Component Remove & Install
► Program Pelatihan Component Overhaul
► Program Pelatihan Troubleshooting

Pelatihan Eksternal Untuk Pelanggan (User Training)

Pusat Pelatihan Daya Kobelco juga rutin mengadakan User Training maupun Jobsite Training sebagai bentuk dukungan purnajual terhadap produk Daya Kobelco. Konten dari pelatihan tersebut diantaranya:

► Dasar Operasi yang Aman
► Perawatan yang Sesuai Standar
► Dasar Pencegahan Kecelakaan Kerja
► Komponen Genuine & Non-Genuine
► KOMEX

Kontes Mekanik

Setiap tahun, PT Daya Kobelco CMI selalu mengadakan Kontes Mekanik untuk semua mekanik baik junior maupun senior, yang berguna untuk menaikkan kompetensi dan kemampuan mekanik.

Pemenang di tingkat Daya (nasional) akan mewakili Indonesia di tingkat Asia Tenggara. Dimana setiap tahun mekanik Daya selalu diperhitungkan dan menjadi juara saat mewakili Kobelco Asia Tenggara pada kontes mekanik tingkat dunia di Jepang.

Servis